bel1

Jika pembaca berpikir bahwa Senyawa Belbaris termasuk sejenis senyawa kimia, maka anggapan itu keliru. Justru “senyawa” ini tidak ada kaitannya dengan senyawa-senyawa Kimia yang lumrah diketahui. Senyawa Belbaris yang merupakan akronim dari Sekumpulan nyonya dan tuan Mahasiswa kimia Belajar Bahasa Inggris . Adalah M. Rihan Hasan, Yogha Tama dan Novicha, tiga mahasiswa yang membidani dan mengelola Senyawa Belbaris ini, tentunya bekerjasama dengan Himpunan Mahasiswa Kimia. Komunitas ini adalah sebuah komunitas yang dibuat untuk meningkatkan atmosfer internasionalisasi di Jurusan Kimia. Diharapkan keberadaannya dapat memotivasi mahasiswa kimia untuk belajar Bahasa inggris dan mempersiapkan diri dalam menghadapi ASEAN Economic Comunity 2015. Kegitannya meliputi TOEFL preparation, International zone dan english corner yang ditujukan bagi mahasiswa Kimia.

Berkat keaktifan kegiatan tersebut, akhirnya Senyawa Belbaris meraih Juara I pada kegiatan ITS Student Internationalization Project (ISIP) Competitiaon yang dihelat Ionternational Office ITS. Kompetisi bertema ”Dare to Lead The Change” itu menghantarkan ketiga pengurus Senyawa Belbaris untuk mendapatkan ”hadiah” berupa perjalanan ke Singapura dan Thailand selama seminggu. Hm.. menarik bukan?!