trisna
Kreatifitas mahasiswa Kimia ternyata kembali mebuahkan prestasi. Trisna Bagus Firmansyah dan Moh. Mualliful Ilmi, dua orang mahasiswa angkatan 2014 ini berhasil meraih Juara II pada III National Marine Innovation Competition, Marine Icon 2017 yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Departemen Teknik Sistem Perkapalan ITS.

Dalam lomba brtaraf nasional tersebut, Trisna dan Ilmi mengususng karya berupa Sintesis Biosorben berbahan dasar daun limbah, sebagai pengadsorb gas TMA (Trimetilamin) pada industri pengolahan ikan di pesisir Indonesia. Menurut Ilmi, Gas TMA adalah gas yg membuat ikan busuk menjadi berbau amis. Dalam konsentrasi yang tinggi dapat, gas terrsebut dapat berbahaya karena akan berekasi dengan ozon meghasilkan senyawa toksik.Oleh karena itu, dibawah bimbingan Drs. Eko Santoso, M.Si, Ilmi dan rekannya, Trisna, kemudian membuat biosorben dari daun-daun kering dalam bentuk pellet untuk mengadsorp gas TMA tersebut.