Setelah berhasil menyisihkan ribuan perempuan peneliti dari berbagai negara dan mengantongi beasiswa senilai USD 40.000 di ajang L’oreal-UNESCO 2013 for Women in Science, pada tanggal 13 Januari 2014, ibu dosen kita yang cantik ini Sri Fatmawati dinobatkan sebagai “People Of The Year 2013” kategori Tokoh Muda, oleh Koran Sindo. Semoga prestasi-prestasi yang diukir oleh ibu dosen kita dapat menginspirasi kita semua. Salam prestasi!